Sabtu, 30 April 2011

Profil Vino G Bastian




Vino G Bastian
Vino G. Bastian
Laki-Laki
Jakarta24 Maret 1982




Biografi :

Vino G Bastian, lahir di Jakarta, 24 Maret 1982, mengawali karirnya sebagai bintang model dan kemudian melebarkan sayap mengikuti kasting film 30 HARI MENCARI CINTA (2004), yang sekaligus menjadi debut filmnya.

Dalam film arahan sutradara Upi Avianto tersebut, Vino memerankan karakter anak SMA yang bermimpi membentuk sebuah grup band. Film itu dibintanginya bersama aktrisNirina ZubirMaria AgnesDinna Olivia dan Revaldo.

Putra bungsu pengarang Bastian Tito, penulis komik Wiro Sableng ini, semakin dikenal sosoknya lewat film pertamanya itu, dan membuat Erwin Arnada, direktur Rexinema, untuk memasangnya kembali dalam film CATATAN AKHIR SEKOLAH (2005) arahan sutradara Hanung Bramantyo.

Film Vino berikutnya berjudul REALITA, CINTA DAN ROCK n ROLL (2006), arahan sutradara Upi Avianto. Film produksi Virgo Putra Film tersebut dibintanginya bersamaHerjunot Ali dan puteri Indonesia Nadine Chandrawinata. Dan menyusul tawaran film secara deras datang kepadanya, di antaranya PESAN DARI SURGA (2006), remakeBADAI PASTI BERLALU (2007)COKELAT STROWBERI dan TENTANG CINTA.

Pada Indonesian Movie Award Pasangan 2008, Vino berhasil meraih kemenangan untuk tiga kategori, yaitu Pemeran Utama Pria Terfavorit, Pasangan Terbaik bersama Fahranilewat film RADIT DAN JANI, serta Pasangan Terfavorit lewat film yang sama.

Lewat film RADIT DAN JANI Vino G Bastian dan Fahrani masing-masing berhasil menempati posisi sebagai Pemeran Pria Terbaik dan Pemeran Wanita Terbaik FFI 2008.

Terkait kehidupan pribadinya, pada Juni 2009 muncul di internet foto-foto mesranya dengan sutradara perempuan, Upi Avianto. Meski tak menjawab secara terang-terangan, namun Vino mengakui ia tengah dekat dengan Upi.

Vino kembali beraksi di layar lebar. Kali ini lewat film besutan sang kekasih, Upi. Ia tampil sebagai pemeran utama di film SERIGALA TERAKHIR

Profil Pasha Ungu





Pasha Ungu
Sigit Purnomo Syamsuddin Said
Laki-Laki
Islam
Donggala27 November 1979




Biografi :

Pasha adalah vokalis band Ungu yang didirikan pada tahun 1996. Pasha bergabung dengan Ungu pada 1999.

Pasha sendiri mengawali karirnya sebagai model dan telah muncul di beberapa iklan televisi, main sinetron dan bergabung dengan beberapa band sebelum bergabung dengan Ungu.

Meski telah bercerai dari Okie, namun Pasha tetap memperhatikan Okie yang sedng mengandung buah hatinya. 14 Februari 2009, bertepatan dengan hari Valentine, Okie melahirkan anak ketiganya yang berjenis kelamin perempuan.

Dalam soal karir bermusiknya, Pasha yang pernah digosipkan memiliki hubungan spesial dengan Aura Kasih ini digandeng oleh penyanyi cantik Rossa. Mereka dipasangkan untuk bernyanyi duet lagi Terlanjur Cinta ciptaan Yoyo Padi.
Tidak banyak yang tahu bahwa Pasha pernah menjadi juara II lomba Adzan se Sulawesi Tengah. Cowok yang ternyata pandai mengaji ini sempat kuliah di ABA-ABI sebelum akhirnya memutuskan untuk berhenti kuliah dan memilih berkarir di musik.

Sementara itu, dalam perjalanan hidup rumah tangganya, ayah dua anak ini pernah terlibat pemukulan dengan gitaris Marvell Band, Idea Fasha. Kasus keduanya dikabarkan akibat kecemburuan Pasha atas istrinya, Okie Calerista Agustina Sofyan, yang jalan dengan Idea. Meski hangat dibicarakan media, keduanya berakhir dengan perdamaian.

Pada 20 November 2008, Okie menggugat cerai Pasha di Pengadilan Agama Bogor. Saat mengajukan gugatan cerai tersebut, Okie sedang mengandung. Dan pada 20 Januari 2009 akhirnya hakim mengabulkan gugatan cerai Okie terhadap Pasha melalui Pengadilan Agama Bogor Jawa Barat.

Di Hari Valentine, 14 Februari 2009, Pasha dikaruniai anak ketiga, dengan jenis kelamin perempuan. Bayi perempuan ini dilahirkan oleh mantan istrinya, Okie di RS Ibu & Anak Hermina Bogor.

Gosip antara Pasha dan Alyssa tak henti beredar. Menjelang akhir Juni 2009, beredar sebuah video yang memperlihatkan Pasha mencium AlyssaAlyssa sendiri telah membantah bahwa yang ada di video tersebut adalah dirinya.

Perseteruan Pasha dengan mantan istrinya, Okie seperti merembet ke hal lain. Pashadikabarkan orang yang meminta kepada salah satu televisi swasta agar video klip Okieberjudul Satu Sampai Mati tidak ditayangkan. Hingga saat ini, belum ada konfirmasi dari pihak PashaOkie sendiri tidak membenarkan atau mengiyakan kabar ini.

Dua hari jelang ultahnya, Pasha mendapat 'kado', yakni terkait dengan kasus dugaan kekerasan yang dilaporkan mantan istrinya, Okie Agustina. 25 November 2009, ia ditetapkan sebagai tahanan kota oleh Kejari Bogor. Pun demikian, terkait dengan pekerjaannya, jika harus ke luar kota, ia bisa mengajukan dispensasi, dan pihak Kejari akan mempertimbangkannya.

Terkait dengan status tahanan kota yang disandangnya, Pasha mengajukan penangguhan dengan jaminan uang sebesar Rp500 juta. Penangguhan ini dikeluarkan PN Bogor terhitung sejak 9 Desember 2009.

Terkait kasusnya, di awal Januari 2010, Pasha akhirnya meminta maaf kepada mantan istrinya Okie, di hadapan sidang, yang juga disaksikan oleh pewarta. Bahkan mereka tampak akur, dengan berjabat tangan, dan berciuman pipi.

Akur tak berarti kasus Pasha vs Okie jadi mandeg, proses hukum tetap dijalankan. Dan pada 9 Februari 2010, oleh Jaksa Penuntut Umum, Pasha dituntut 1 tahun 6 bulan penjara karena terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan penganiayaan terhadap mantan istrinya. Ditambah lagi sebelumnya, di 2008, Pasha pernah mendapat mendapatkan hukuman percobaan 8 bulan, sehingga semakin memberatkan tuntutan terhadap Pasha.

Setelah tidak ada kabar lanjut tentang kedekatannya dengan Alyssa Soebandono, pada akhir Agustus 2010, Pasha menyatakan bahwa dirinya memiliki kekasih baru yang bernama Adelia. Wanita cantik ini diakui Pasha belum lama dikenalnya, namun Pashadan Adelia mengaku sudah sama-sama saling mengerti.

Profil Donita


Donita
Noni Anissa Ramadhani
Perempuan
Islam
Bandung, Jawa Barat14 Februari 1989



Hobby
:
Berenang, menyanyi, shopping

Film Favorit
:
Suster Ngesot

Berat Badan
:
48 kg

Tinggi Badan
:
171 cm


Biografi :

Donita memiliki nama lengkap Noni Anissa Ramadhani, lahir di Bandung, Jawa Barat, 14 Februari 1989. Ia dikenal sebagai model, bintang sinetron, dan layar lebar.

Bintang yang pernah menjadi model iklan Shampoo Zinc, Tisu Tessa itu pernah membintangi sejumlah sinetron, di antaranya CINTA FITRI, BENCI JADI CINTA, MAK COMBLANG, SUMPAH GUE SAYANG LO, MAKIN SAYANG, DEWA ASMARA.

Selain itu bintang FTV CINTA 100% dan KAPAN AKU PUNYA PACAR itu mengawali aksinya di layar lebar pada 2007, lewat film horor SUSTER NGESOT. Setahun kemudian,Donita bermain sebagai pemeran pendukung dalam film BESTFRIEND? (2008)

Donita sempat menjalin cinta dengan pesinetron Randy Pangalila. Mereka bermain bersama dalam sinetron CINTA FITRI. Namun hubungan cinta pasangan beda agama ini tak berlangsung lama. Mereka berpisah pada Agustus 2008.

Sukses tampil di ajang kontes menyanyi SUPERMAMA membuat pemilik zodiak Aquarius ini berani menjajal dunia tarik suara. Saat ini, Donita sedang sibuk mempersiapkan album solonya yang rencananya beredar di tahun 2009. Album solonya nanti akan bergenre pop dengan mengusung 10 lagu dengan hit single Bukan Cinta Sempurna danBukan Seperti Dirimu.

Menjadi artis kesempurnaan fisik menjadi hal yang utama. Namun bagi Donita yang ternyata memiliki kelainan pada otot kaki dan punggungnya. Namun hal ini tidak membuatnya minder. Sadar hal ini nantinya bisa mengganggu kesehatannya, Donitamulai rajin konsultasi dan melakukan fisioterapi.

Pertengahan Juli 2009, jalinan kasih Donita dan Randy kembali bersemi. Keduanya kembali berkomitmen untuk jadi sepasang kekasih.

Donita kembali berperan di layar lebar, kali ini dengan genre komedi, THE MALING KUBURANS (2009).

Profil Nikita Willy





Nikita Willy



Biografi :

Nikita Willy adalah bintang akting muda Indonesia, yang telah membintangi sejumlah iklan, sinetron dan film layar lebar. Nikita mulai dikenal publik saat berperan dalam sinetron ROMAN PICISAN bersama aktor asal Papua, Evan Sanders.

Perempuan kelahiran Jakarta, 29 Juni 1994 ini mulai berkarir sejak usia tujuh tahun lewat sinetron BULAN BINTANG. Disusul kemudian sinetron seperti ROMAN PICISAN, RATU MALU DAN JENDRAL KANCIL, SI CECEP, HABIBI DAN HABIBAH, PACAR PILIHAN, PENGANTIN KECILKU dan sebuah FTV, MAK COMBLANG JATUH CINTA.

Sementara sebagai model iklan, Nikita pernah menjadi model iklan untuk permen Milton, Citra Body Lotion, kosmetik Pigeon, makanan Choki-Choki, detergent Total, Holland Bakery, Bank BNI, Bank BII dan wafer coklat Roma.

Pemain bintang film BESTFRIENDS? mendapat kesempatan untuk bermain sinetron stripping di awal 2009, NIKITA. Sinetron yang disutradarai oleh Maruli Ara dan Gita Asmara ini, Nikita harus beradu akting dengan aktor Dude Harlino.

Nikita kembali didapuk sebagai pemeran utama dalam sinetron stripping terbarunya pada September 2009, SAFA DAN MARWAH. Di sini, ia lagi-lagi harus berperan sebagai karakter yang jauh lebih dewasa dari umur sebenarnya.

Profil Dewa 19




Dewa 19
1986



Biografi :

Dewa atau Dewa 19 adalah nama sebuah grup musik asal Surabaya, Jawa Timur pimpinan Ahmad Dhani.

Group ini telah mengalami beberapa kali pergantian anggota, dan formasi terakhir terdiri atas Ahmad Dhani (Gitar), Andra (gitar), Tyo Nugros (drummer), Yuke (bass) dan Once(vokalis,keyboard)

Dewa dibentuk pada 1986 oleh empat siswa SMP 6 Surabaya, dengan akronim nama mereka Dhani Ahmad (Keyboard, Vokal), Erwin Prasetya (Bass), Wawan Juniarso(Drum), dan Andra Junaidi (Gitar), dengan bermarkas di rumah Wawan di kompleks Universitas Airlangga (Unair) Surabaya.

Wawan kemudian memutuskan keluar dari Dewa pada 1988 dan bergabung denganOutsider yang antara lain beranggotakan Ari Lasso. Nama Dewa kemudian berubah menjadi Down Beat, yang cukup terkenal di lingkungan Jawa Timur.

Wawan kemudian kembali bergabung dengan Dewa bersama Ari Lasso. Nama Down Beat pun berubah menjadi Dewa 19 karena waktu itu rata-rata usia personelnya 19 tahun.

Album pertama Dewa berjudul Kangen (1993) sukses di pasaran hingga memperoleh penghargaan BASF untuk kategori Pendatang Baru Terbaik dan Album Terlaris 1993.

Saat penggarapan album Format Masa DepanWawan kembali hengkang karena merasa tidak cocok dengan kawan-kawannya. saat itu Dewa 19 harus meminta bantuanRere yang sekarang drummer ADA Band untuk mengisi posisi penggebuk drum, baru setelah album Terbaik-Terbaik selesai, masuklah Wong Aksan menempati posisi drummer.

Namun setelah menyelesaikan pembuatan album Pandawa Lima (1998)Wong Aksankeluar dari Dewa 19 dan digantikan oleh Bimo Sulaksono yang juga mantan anggota band Netral. Tak lama kemudian Bimo pun hengkang dari grup ini dan bergabung dengan Bebi untuk membentuk grup Romeo.

Dalam perjalanannya, Dewa 19 juga mengalami masalah dengan obat-obat terlarang. Akibatnya dua personelnya Ari Lasso dan Erwin Prasetya mengalami ketergantungan dan harus menjalani rehabilitasi, sementara Ari Lasso posisinya sebagai vokalis terpaksa harus digantikan Once. Posisi drummer yang saat iru kosong diisi oleh Tyo Nugros.

Pada album kelima, Bintang Lima (2000 nama Dewa 19 diubah kembali menjadi Dewa. Saat itu pun albumnya meledak di pasaran dan Erwin pun kemudian masuk kembali menjadi pemain bass.

Menyusul kemudian pada 2002 Dewa merilis album Cintailah Cinta. Namun pada tahun yang sama banyak masalah muncul, di antaranya lagu Arjuna Mencari Cinta yang dipermasalahkan karena diduga melanggar hak cipta. Hingga kemudian memaksaDewa untuk menggarti judul dengan Arjuna saja. Masalah berikutnya muncul saat Erwin Prasetya kembali hengkang karena tidak cocok dengan manajemen Dewa dan kemudian digantikan Yuke Sampurna yang mantan bassist band The Groove.

Berikutnya, Dewa merilis album Laskar Cinta (2004), dan pada tahun yang sama, namaDewa kembali diubah menjadi Dewa 19 hingga kini.

Posisi drum sempat diberikan kepada Agung Yudha pada tahun 2008. Formasi ini resmi diperkenalkan pada video klip Mati Aku Mati.

Agustus 2008, Dewa 19 kembali meluncurkan single terbaru, dengan titel Perempuan Paling Cantik Di Negeriku Indonesia. Single ini berada di album kompilasi, THE BEST OF REPUBLIK CINTA VOL 1.

Profil Iwan Fals





Iwan Fals
Iwan Fals
Laki-Laki
Islam
Jakarta03 September 1961




Biografi :

Iwan Fals yang memiliki nama lengkap Virgiawan Listianto adalah penyanyi balada yang telah menjadi legenda di Indonesia. Lagu-lagunya konsisten mengangkat persoalan sosial dan meneropong kaum pinggiran yang dekat dengannya. Sehingga lagu-lagunya ini banyak bermakna kritik yang berdampak 'cekal' baginya di masa Orde Baru.

Pria kelahiran Jakarta, 3 September 1961 yang pernah menjadi kolumnis beberapa tabloid olah raga ini, menjadi icon jalanan, yang lagu-lagunya kerap dibawakan para pengamen.

Hingga kini Iwan tetap produktif berkarya dan album terakhirnya, Manusia Setengah Dewadirilis 2005 lalu.

Sementara iru, perkawinannya dengan Rosanna (Mbak Yos) yang sekaligus menjadi manajernya ini, dikaruniai tiga anak, Galang Rambu Anarki (almarhum), Annisa Cikal Rambu Basae, dan Rayya Rambu Robbani.

Pada 2005, Iwan merilis album IWAN FALS IN LOVE. Album ini berisi 16 lagu yang berisi tentang percintaan, dengan menjagokan hit single Ijinkan Aku Menyayangimu. 

Bulan April 2007, Iwan kembali mengeluarkan album terbarunya, dengan titel 50:50. Judul yang unik karena 12 lagu yang ada di album ini, enam di antaranya diciptakan olehIwan dan sisanya diciptakan oleh musisi lain. Dari segi materi album, album ini cukup seimbang, antara lagu bertema cinta dan yang bertema kritik sosial.

Demi regenerasi musik Indonesia, Iwan pun mendirikan label rekaman sendiri yang diberi nama Fals Record. Dan band pertama yang ia tangani adalah kelompok band pendatang baru Hardolino.